MyTEnS logo
Tentang Kami
Insight
Pusat Bantuan
Pencarian

Pentingnya Dedicated Internet bagi Bisnis Anda

Artikel
Oct 23, 2022
Pentingnya Dedicated Internet bagi Bisnis Anda

Pandemi mengubah banyak hal termasuk bagaimana bisnis dan usaha dijalankan. Walau banyak dampak negatif, pandemi juga membawa dampak positif. Salah satunya adalah terbukanya kemungkinan baru dengan jarak tidak lagi menjadi penghalang untuk kolaborasi dan bekerja sama. 

Jika sebelum pandemi kita terbiasa dengan kegiatan yang membutuhkan tatap muka, sekarang hampir semua kegiatan usaha dapat dilakukan secara virtual. Ini menyadarkan banyak orang bahwa sejak ada internet maka jarak seharusnya tidak lagi menjadi masalah. Dengan pertemuan virtual dan berbagai cara lainnya kolaborasi lintas kota bahkan negara menjadi sesuatu yang mungkin dan mudah untuk dilakukan. 


Mendunia dengan Dedicated Internet sebagai Mitra Usaha

Salah satu langkah awal untuk mengembangkan usaha Anda adalah dengan memiliki mitra dedicated internet yang dapat diandalkan. Hal ini penting untuk memastikan komunikasi dan kolaborasi Anda dengan mitra usaha yang berada di luar kota dan di luar negeri tetap berjalan lancar tanpa adanya halangan. 

Dedicated internet merupakan jaringan koneksi internet yang menyediakan jalur berbeda untuk setiap penggunanya. Dengan kata lain jika menggunakan layanan dedicated internet maka Anda adalah satu-satunya pengguna di jalur tersebut sehingga kecepatan dan kestabilan koneksi internet tetap terjaga sepanjang penggunaan. 


Perbedaan Mengunakan Dedicated Internet dengan Broadband Internet di antaranya: 

  • Kecepatan
    Dedicated internet menyediakan jalur khusus untuk penggunanya sehingga menawarkan kecepatan yang lebih baik daripada broadband internet. 
  • Kualitas
    Karena menyediakan jalur khusus untuk setiap pengguna maka penyedia layanan dedicated internet memiliki server yang lebih baik dan andal. 
  • Kejelasan
    Dedicated internet juga menawarkan kejelasan atau clarity yang lebih baik untuk foto, video dan kualitas suara. 


Keuntungan Menggunakan Dedicated Internet untuk Usaha Anda

Menggunakan dedicated internet untuk jangka panjang adalah sebuah keuntungan. Selain memastikan komunikasi dan kolaborasi Anda dapat berjalan tanpa gangguan berarti, menggunakan dedicated internet juga menawarkan beberapa keuntungan lain, yaitu: 

  1. Keamanan jaringan yang lebih baik
    Dalam bisnis tentu keamanan adalah hal krusial yang harus diperhatikan. Ada banyak data sensitif dan dokumen yang harus dijaga kerahasiaannya demi keberlangsungan usaha Anda. Menggunakan layanan dedicated internet juga meningkatkan keamanan jaringan Anda karena jalur yang Anda gunakan dikhususkan hanya untuk Anda tanpa adanya pengguna lain. 
  2. Jaminan bandwidth
    Koneksi internet yang lambat merupakan salah satu masalah utama dalam bisnis terutama sekarang ini karena banyak kegiatan yang dilakukan secara virtual. Walau terkesan remeh tetapi dalam bisnis, koneksi lambat dapat menurunkan kinerja perusahaan. Tetapi hal ini tidak akan terjadi jika Anda menggunakan layanan dedicated internet. 
  3. Kecepatan Upload dan Download
    Kolaborasi berarti banyak data yang akan diunggah dan diunduh dalam prosesnya. Dedicated internet memastikan kecepatan internet Anda selalu stabil sehingga proses mengunggah dan mengunduh data akan lebih cepat daripada menggunakan broadband internet atau jaringan berbagi lainnya. 
  4. Dukungan Layanan Pelanggan
    Hampir semua penyedia layanan dedicated internet memiliki layanan pelanggan yang dapat diakses oleh pengguna ketika menemukan masalah. Tidak hanya itu, kebanyakan dari penyedia layanan dedicated internet biasanya memberikan jaminan berapa lama perbaikan dari setiap masalah yang mungkin Anda hadapi. 

Hal terpenting dari menggunakan layanan dedicated internet adalah memilih penyedia layanan yang dapat diandalkan. Telkom Indonesia menawarkan layanan dedicated internet yang selalu dapat diandalkan untuk memastikan bisnis Anda berjalan lancar. 

Jelajahi solusi dari MyTEnS

MyTEnS dapat membantu meningkatkan performa bisnis Anda dengan solusi terintegrasi dan didukung oleh dari pakar terpercaya kami.
MyTEnS Telkom Indonesia
Powered by Telkom Indonesia

MyTEnS merupakan Digital Touch Point bagi pelanggan untuk mengelola tagihan, dan memonitor proyek yang ditangani oleh PT Telekomunikasi Indonesia, memastikan optimalisasi proses operasional dan penjualan untuk segmen Enterprise, Medium Enterprise & Government.

PT Telkom Indonesia (Persero)

Jl. Jenderal Gatot Subroto Kav. 52 Jakarta 12710 - INDONESIA

Ikuti kami

Facebook Telkom Indonesia
Youtube Telkom Indonesia
Twitter Telkom Indonesia
Instagram Telkom Indonesia
Beta Ver. ©2025 PT Telkom Indonesia Tbk. All right reserved.